Apakah KPP bisa menerima sumbangan?

Rembuk Warga Kelurahan Timbau

KPP atau Kelompok Penerima dan Pemanfaat adalah kelompok yang dibentuk khusus untuk dapat memelihara hasil infrastruktur yang telah dibangun oleh masyarakat atau pemerintah setempat. Dengan menjunjung asas kepemilikan dan kebermanfaatan bersama, KPP diharapkan dapat menjadi wadah masyarakat untuk bergotong royong untuk lingkungan mereka masing-masing.

KPP sendiri di bentuk tanpa adanya sumber dana yang jelas, akan tetapi menawarkan sistem yang diharapkan dapat mengakomodir agar KPP bisa mandiri atas kesadaran warga nya sendiri. 

Salah satu bentuk sistem yang ada di KPP adalah partisipasi warga dalam bentuk sumbangan, entah itu dana atau makanan. Biasa nya hal ini dilakukan secara rutin atau hanya pada saat melakukan gotong royong pembersihan lingkungan. Dengan sistem ini, diharapkan akan tumbuhnya rasa saling memiliki antar warga terhadap infrastruktur yang telah di bangun dan mampu menjaga keberfungsian infrastruktur tersebut. Sehingga manfaatnya akan dinikmati masyarakat dalam jangka panjang. (WAT)

Catatan Kerja

BKM Lestari Jaya: Berbagi Berkah

  BKM Lestari Jaya Berbagi Berkah Begitu lah caption yang tepat untuk apa yang telah dilakukan oleh BKM lestari jaya pada hari H-2 sebelum l...